Senin, 25 Mei 2015

PUDING UBI UNGU cantiiiiiik,,,,,

Assalamu'alaikum....


Saya pernah mendapat oleh-oleh ubi ungu, tadinya bingung juga mau diolah ap . Kalau cuman dikukus jelas Ataya dan ayah nggak akan doyan. Hasil dari googling juga, sebagian dari ubi ungu disulap menjadi puding cantik.


Kelebihan puding ubi ungu ini tentu saja warnanya yang cantik, dicetak bentuk apapun tetap cantik menggoda. Rasanya juga tidak kalah enaknya, menggunakan campuran santan, agar, dan gula, rasanya jadi manis, gurih, enaklah. Saya sih memang menyukai ubi meski cuma dikukus, tapi puding ubi ungu ini, Ataya dan ayah juga suka, Alhamdulillah....


Resep puding ini saya nyontek dari gruo fb Dapur Sehat Ibu, dari ibu Eri Sintya Anggraini (semoga tidak salah, link menyusul ya). Langsung ke resep ya..

PUDING UBI UNGU
Bahan:
- 250 gr ubi ungu (3 buah ubu ungu sedang, dikukus lalu dikupas)
- 600 ml santan/susu cair (saya gunakan santan)
- 1 bungkus agar-agar putih
- 75 gr gula pasir
- 1/4 sdt garam

Cara pembuatan:
1. Blender ubi ungu dengan santan
2. Masukkan dalam panci, ditambah agar-agar, gula pasir dan garam, aduk rata
3. Didihkan dengan api kecil sambil terus diaduk agar santan tidak pecah
4. Bila sudah mendidih, matikan api, diamkan sampai uapnya berkurang
5. Tuang dalam cetakan yang telah dibasahi agar tidak lengket
6. Dinginkan
7. Puding ubi ungu siap dinikmati

Selamat mencoba

Wassalamu'alaikum...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar