Jumat, 19 Februari 2016

TELUR KRISPI

Assalamu'alaikum...



Mau share telur krispi yang sudah saya coba. Kebetulan lagi lumayan stok telurnya, pas banget seliweran resep ini disalah satu grup masak. Resep banyak yang share, tapi tetep jatuh hati dengan tulisan Mbak Aini dengan fp Dapur Artyn Wong Deso-nya.

Telur krispi ini bisa jadi lauk sekaligus cemilan. Anak saya pun suka. Langsung tulis resepnya...




TELUR KRISPI

Bahan telur dadar:
- 3 butir telur
- sedikit garam
- 1 batang daun bawang
- 1 sdm campuran tepung (resep di bawah)

Cara membuat
1. Kocok dan campur semua bahan
2. Digoreng hingga matang
3. Dipotong panjang seperti stik bawang

Bahan campuran tepung:
- 150 gr tepung terigu
- 40 gr tepung tapioka
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1/4 sdt baking soda
Campur semua jadi satu

Bahan pencelup:
Ambil 2 sdm campuran tepung, ditambah sedikit air

Cara membuat:
1. Gulingkan satu potong telur dadar ke campuran tepung, celupkan ke adonan pencelup, gulingkan kembali ke campuran tepung
2. Goreng di monyak panas, api kecil hingga kecoklatan
3. Siap dihidangkan ditemani saos sambal

Selamat mencoba

Wassalamu'alaikum...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar