Assalamu'alaikum...
Botok tempe kemangi ini saya buat keesokan setelah setelah membuat botok jamur, biar sekalian beli daun pisangnya. Resep saya adaptasi dari dari blog mbak hesti, myworkofart.blogspot.com tapi tetap menyesuaikan dengan bahan di kulkas. Hasilnya enak, meskipun sedikit kemanisan, karena porsi gula merah kurang seimbang dengan bahan. Berikut resrpnya...
BOTOK TEMPE KEMANGI
Bahan:
- 200gr tempe, dikukus
- 1/4 btr kelapa, diparut
- 1 genggam kemangi
- 2 buah cabe hijau, rajang kasar
- 2 lbr daun jeruk purut rajang halus
- daun pisang
Bumbu halus
- 6 siung bawang merah
- 2 siung bawah putih
- 1 buah cabe merah
- 2 sdm gula merah
- 1/2 sdm terasi
- garam
Cara membuat
1. Campur semua bahan dan bumbu halus hingga rata.
2. Bungkus dengan daun pisang sesuai selera
3. Kukus selama 15 menit
4. Botok tempe kemangi siap dinikmati
Selamat mencoba
Wassalamu'alaikum...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar